Pada lagu ketiga, “Nemen”, Happy Asmara dan tim sempat menikmati panggung mereka. Sayangnya, suasana itu tak berlangsung lama. Seorang kru panggung meminta Happy dan grupnya menghentikan penampilan mereka lantaran suasana sudah tak bisa dibuat kondusif. Lagi-lagi Happy kembali meluapkan kegeramannya.
“Sudahlah! Jangan jadi jagoan kandang! Sudah diingetin, malu-maluin kok! Pulang dengan wajah lebam, enggak malu? Begitukah citra kalian?” ceplos Happy Asmara.
Namun begitu, Happy Asmara tetap mengapresiasi penonton yang berfokus pada penampilannya dan bisa menjaga suasana tetap kondusif.
“Terima kasih banyak kepada semua yang hadir hari ini. Terima kasih atas dukungan kalian yang luar biasa. Kita berharap momen malam ini tetap jadi kenangan berharga. Sampai jumpa lain waktu!” ujar Happy Asmara sebelum turun panggung.
Leave a Reply